top of page

Peristiwa Kebakaran Kembali Terjadi Di Jeneponto !!

  • Gambar penulis: Zainal Munirang
    Zainal Munirang
  • 14 Jan 2024
  • 1 menit membaca

Jeneponto- Peristiwa tersebut terjadi pada hari Minggu tanggal 14 Januari 2024 dinihari, yang menyebabkan 11 (sebelas) unit kios jualan hangus terbakar, 5 (lima) unit diantaranya milik Kurniadi, 2 (dua) unit milik Sdr. Dimas, 1 (satu) unit milik Sdr. Hj. Rostanti, 1 (satu) unit milik Sdr. Suherman dan 2 (dua) unit milik Sdr. Hj. Jumania Dg. Ngintang.


Bangunan kios semi permanen tersebut berada di jalan pahlawan Kel. Empoang Kec. Binamu Kab. Jeneponto samping SPBU depan GOR Jeneponto.


Peristiwa tersebut diketahui oleh salah satu saksi bernama Kurniadi salah satu pemilik kios, setelah melihat asap yang menyebar didalam kios miliknya, dan selanjutnya saksi keluar untuk meminta pertolongan sambil berusaha menyelamatkan barang-barang miliknya.


Adapun penyebab peristiwa tersebut masih dilakukan penyelidikan dari sat. Reskrim polres Jeneponto, kerugian yang di timbulkan ditaksir sekitar 2 milyar.

bottom of page