Prabowo Subianto : Memang Saya Kalah Dua Kali Dari Pak Jokowi Tapi Saya Menang Di Sulawesi Selatan.
MEDIAGEMPAINDONESIA.COM Makassar, Kunjungan silaturahmi Relawan paslon nomor urut 2 dalam Pilpres 2024, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka se-Sulawesi Selatan yang dihadiri oleh sejumlah tokoh dari provinsi sulawesi selatan, jumat 2/2/2024
Beberapa yang hadir mendampingi Prabowo Subianton terlihat Menteri Pertanian Amran Sulaiman hingga tokoh senior Partai Golkar, Aksa Mahmud. Selain itu hadir pula Ketum Golkar yang juga Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. Golkar adalah salah satu pengusung Prabowo di Pilpres 2024.
Dalam sambutannya, calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya selama dua pilpres terakhir adalah lawan dari Presiden RI Joko Widodo. Dan, sambungnya, selalu kalah secara nasional tapi menang di Sulawesi Selatan.
"Memang saya kalah dua kali dari pak Jokowi tapi saya menang di Sulawesi Selatan," kata Prabowo, Jumat (2/2).
Prabowo Beri Nilai 100 ke Warga Jawab Hilirisasi: Saya Hanya Dapat 11 menurut Prabowo, rakyat Sulsel merupakan orang-orang yang berani dan setia hingga akhir.
"Selama pengabdian saya di tentara, saya melihat dari Sulsel prajurit tangguh berani, memang rakyat Sulsel berani-berani dan tangguh-tangguh. Punya sifat setiap hingga terakhir," ujar eks Pangkostrad di era Orde Baru itu.
Mendekati hari pecoblosan Pilpres 2024, kata Prabowo, rakyat Indonesia akan menghadapi tugas besar sebagai warga negara
"12 hari lagi tanggal 14 Februari setiap warga negara akan melaksanakan kedaulatan rakyat, kedaulatan ada di tangan rakyat sekali lima tahun," jelasnya
Tapi, Prabowo mengingatkan relawannya agar tidak salah pilih dalam memilih calon pemimpin Indonesia di masa depan yang dapat berakibat mendatangkan kesengsaraan bagi kehidupan berbangsa dan bernegara.
"Karena itu rakyat Indonesia tidak boleh salah pilih, kalau salah pilih bukan hanya lima tahun, tapi akan bertahun-tahun kita tidak akan kuat," ujar Prabowo yang pada Pilpres 2024 ini berpasangan dengan putra sulung Jokowi, cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka.
Mgi/Ridwan U